Akuntansi Keuangan Menengah Berdasarkan Standar Akuntansi Keuangan Terbaru

  • Cover Akuntansi Keuangan Menengah Berdasarkan Standar Akuntansi Keuangan Terbaru
Rp 138.000
Hemat Rp 6.900
Rp 131.100
Judul
Akuntansi Keuangan Menengah Berdasarkan Standar Akuntansi Keuangan Terbaru
No. ISBN
9789792960853
Penerbit
Tanggal terbit
2017
Jumlah Halaman
442
Berat
684 gr
Jenis Cover
Soft Cover
Dimensi(L x P)
190x230mm
Kategori
Akuntansi
Bonus
-
Text Bahasa
Indonesia ·
Lokasi Stok
Gudang Penerbit
(Pesanan membutuhkan waktu proses 2-4 hari kerja)
icon-help
Stok Tidak Tersedia

DESCRIPTION

Implementasi standar akuntansi keuangan yang mengacu pada IFRS di tahun 2012 memaksa dosen akuntansi keuangan untuk kembali belajar. Materi akuntansi yang sudah seakan-akan stagnan selama berpuluh tahun tiba-tiba mesti mengalami perubahan dramatis. Pada masa transisi tersebut, hampir-hampir tidak ada buku ajar yang benar-benar pas dengan IFRS. Situasi ini memaksa dosen membaca standar dan berbagai artikel tentang perbedaan IFRS dan GAAP. Masa yang tidak mudah bagi para pengajar akuntansi keuangan.

Satu-satunya sumber naskah yang tersedia adalah Standar Akuntansi Keuangan. Akan tetapi, tidak seluruh IFRS diadopsi mutlak oleh IAI dalam menyusun Standar Akuntansi Keuangan. Jadi, kita yang berada di Indonesia akan menggunakan standar yang berlaku di Indonesia. Selain itu, Standar Akuntansi Keuangan sebagai satu-satunya sumber hanya memuat konsep-konsep yang tentu saja sulit dipahami oleh mahasiswa yang baru akan belajar Akuntansi Keuangan.

Sebagai contoh, Standar menyatakan Pada saat pengakuan awal aset keuangan atau liabilitas keuangan diukur pada nilai wajarnya. Kalimat ini akan mudah dipahami oleh mereka yang memang sudah memahami akuntansi keuangan. Mereka akan langsung dapat membayangkan jurnalnya nanti seperti apa untuk menerapkan satu kalimat tersebut. Berbeda dengan mahasiswa yang baru belajar Akuntansi Keuangan. Bukannya mereka paham, mungkin mereka akan bertanya apa maksudnya. Nilai wajar itu apa? Aset Keuangan itu apa? Itulah sebabnya buku ini disusun sebagai jembatan agar mereka yang baru belajar akuntansi dapat memahami pengaplikasian setiap kalimat standar menjadi jurnal.

Setelah penerapan IFRS pada tahun 2012, Standar Akuntansi Keuangan di Indonesia masih terus berproses. Sebagai contoh, PSAK 48 tentang Penurunan Nilai Aset dan PSAK 68 tentang Pengukuran Nilai Wajar yang baru efektif per 1 Januari 2015.

Buku ajar ini disusun berdasarkan Standar Akuntansi Keuangan yang efektif per 1 Januari 2015. Dalam buku ini, standar sudah dijabarkan menjadi jurnal dan hitungan sederhana yang mudah dipahami. Oleh sebab itu, buku ajar ini cocok digunakan sebagai pegangan kuliah Akuntansi Keuangan Menengah.

WHY CHOOSE US?

TERLENGKAP + DISCOUNTS
Nikmati koleksi Buku Akuntansi terlengkap ditambah discount spesial.
FAST SHIPPING
Pesanan Anda segera Kami proses setelah pembayaran lunas. Dikirim melalui TIKI, JNE, POS, SICEPAT.
BERKUALITAS DAN TERPERCAYA
Semua barang terjamin kualitasnya dan terpercaya oleh ratusan ribu pembeli sejak 2006. Berikut Testimonial dari Pengguna Jasa Bukukita.com
LOWEST PRICE
Kami selalu memberikan harga terbaik, penawaran khusus seperti edisi tanda-tangan dan promo lainnya

Produk digital

Buku sejenis lainnya

Buku terbitan Andi Publisher lainnya:

WorkLess, EarnMore the trilogy Part 1
Buku Who The Hell Are You? Buku Personal Branding
Buku pengembangan Diri Januari 2020
Buku Populer & Terlaris 2020