Panduan Agribisnis bagi Pemula

Dalam pertanian, budi daya merupakan kegiatan terencana pemeliharaan sumber daya hayati yang dilakukan pada suatu areal lahan untuk diambil manfaat/hasil panennya. Kegiatan budi daya dapat dianggap sebagai inti dari usaha tani. Usaha budi daya tanaman mengandalkan penggunaan tanah atau media lainnya di suatu lahan untuk membesarkan tanaman dan lalu memanen bagiannya yang bernilai ekonomi. Bagian ini dapat berupa biji, buah/bulir, daun, bunga, batang, tunas, serta semua bagian lain yang bernilai ekonomi. Kegiatan budi daya tanaman yang dilakukan dengan media tanah dikenal pula sebagai bercocok tanam. Selain menggunakan Media Tanah bisa juga menggunakan media air yang di campur dengan nutrisi biasa di sebut sistem Hidroponik, Jenis metode yang di gunakan sangatlah beragam antara lain metode NFT, sistem drip dan walter culture. Banyak manfaat yang di dapat melakukan Usaha budi daya tanaman salah satunya mengasah kreativitas untuk mengolah dan menciptakan media baru dalam bercocok tanam.